Kementerian Kesehatan Brasil  kembali melaporkan data terbaru terkait penularan virus corona. Pada Selasa (8/9), tercatat ada tambahan 14.279 kasus COVID-19 dalam 24 jam.
Selain mengumumkan penambahan kasus baru, Brasil juga melaporkan jumlah pasien meninggal dunia. Tercatat ada tambahan 504 pasien meninggal.
Dikutip dari Reuters, Rabu (9/9), dengan tambahan itu kini jumlah kasus positif di Brasil mencapai 4,1 juta orang. Sedangkan jumlah pasien meninggal 127.464 orang.
Brasil merupakan salah satu negara di benua Amerika yang terdampak parah pandemi COVID-19 selain Amerika Serikat. Brasil juga merupakan negara ketiga di dunia dengan jumlah kasus positif corona terbanyak di bawah AS dan India.
Tingginya kasus virus corona di Brasil akibat buruknya langkah pemerintah dalam melakukan upaya pencegahan.
Presiden Jair Bolsonaro sejak awal menantang anjuran WHO agar menerapkan physical distancing demi mencegah virus corona. Buntutnya, Bolsonaro tepapar virus corona.
Selain itu, upaya Brasil dalam menekan virus corona semakin sulit setelah Menteri Kesehatan mereka mengundurkan diri. Tercatat sudah dua orang Menkes Brasil mundur sejak pandemi virus corona masuk ke negeri Samba tersebut.
Editor : Aron
Sumber : kumparan