Manchester City meraih kemenangan mudah dengan skor 4-1 saat melawat ke markas Brighton & Hove Albion pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (24/10).

Man City langsung mendominasi pertandingan sejak pertandingan dimulai di Stadion Amex. Tekanan yang dilancarkan tim tamu memaksa Brighton sibuk bertahan.

Usaha Man City akhirnya berbuah manis di menit ke-13 lewat gol Ilkay Gundogan. Pemain asal Jerman itu berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang meneruskan umpan Bernardo Silva.

Pada menit ke-28 Man City berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat serangan balik cepat. Adalah Phil Foden yang berhasil menjebol gawang Robert Sanchez.

Jack Grealish berhasil lolos di sisi kiri setelah menerima umpan dari Bernardo Silva. Tanpa pikir panjang, Grealish kemudian menyodorkan bola ke kanan yang dengan mudah dituntaskan Foden.

Tak cukup sampai di situ, Man City kembali merayakan gol pada menit ke-31. Kali ini Gabriel Jesus yang berhasil mengukir namanya di papan skor.

Striker asal Brasil itu melepaskan tembakan first time kaki kiri memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Jack Grealish yang tak bisa dibuang sempurna oleh Sanchez.

Memasuki babak kedua, Man City tetap mendominasi permainan namun tak mampu menambah gol. Sementara Brighton berhasil memperkecil kedudukan melalui eksekusi penalti Alexis Mac Allister di menit ke-81.

Riyad Mahrez yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil memperlebar keunggulan sekaligus menutup kemenangan The Citizens 4-1 atas Brighton.

Sementara di pertandingan sebelumnya, Chelsea menang telak 7-0 atas Norwich.

Editor: ARON

Sumber: cnnindinesia