Dengan dilihat langsung warga pedesaan di Korong Lipek Page, Nagari Salibutan, Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar, personel Satgas TMMD ke-110 Kodim 0308/Pariaman melakukan suntik Vaksin Covid-19.
Vaksinasi ini sengaja dilakukan di Posko TMMD yang posisinya berdekatan dengan pemukiman warga desa di lokasi sasaran fisik.
Selain sebagai bukti bahwa vaksin Covid-19 ini aman, halal dan bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh (imun), tujuan lainnya juga untuk mencegah penyebaran Covid-19 terhadap Satgas TMMD maupun warga yang berada di lokasi sasaran fisik maupun non fisik dari bahaya virus Covid-19.
“Jadi, suntik vaksin Covid-19 ini sebagai bentuk kepedulian TNI dalam mendukung program pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid- 19 kepada warga desa di lokasi sasaran fisik maupun non fisik,” terang Pgs Kapendam I/BB, Letkol Inf Robinson Tallupadang dari Media Centre Pendam I/BB di Medan, Rabu (17/3/2021).
Letkol Robinson menjelaskan, bahwa kegiatan vaksin ini merupakan bagian dari edukasi dan sosialisasi kepada warga di pelosok desa tentang Vaksinasi Covid-19 secara nasional yang kini sedang digencarkan pemerintah.
Dengan melihat secara langsung proses vaksinasi kepada personel Satgas TMMD sehingga warga di pedesaan yakin terhadap vaksin Covid-19 ini.
“Dengan cara ini pula, nantinya diharapkan tidak akan ada lagi keraguan warga desa tentang Vaksin Covid-19 ini, sehingga dengan kesadaran masyarakat  akan ikut membantu pemerintah dalam hal penyebaran Covid-19,” terang Letkol Robinson.
Khusus kepada personel Satgas TMMD yang sudah divaksin, Letkol Robinson menghimbau untuk tetap menjalankan disiplin Protokol Kesehatan 3M. Yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak selama tahapan pelaksanaan TMMD berlangsung.
“Penting untuk diketahui, Vaksin Covid-19 ini bukan membuat tubuh kebal dari Covid-19, tetapi untuk meningkatkan imun tubuh Karena itu tetap disiplin Protokol Kesehatan 3M di manapun dan kapanpun selama berada di lokasi TMMD,” tegasnya.
Sementara dari tempat terpisah, Dansatgas TMMD ke-110 Kodim 0308/Prm, Letkol Czi Titan Jatmiko menambahkan, Vaksinasi Covid-19 ini dikerjasamakan pihaknya dengan Puskesmas Sikabu Lubuk Alung.
Proses vaksinasi dilakukan secara bertahap kepada personel Satgas TMMD agar tidak terjadi kerumunan dengan mempedomani protokol kesehatan covid-19.
Editor : Aron
Sumber: Pendam I/BB