Tesla meluncurkan lini bisnis baru. Bukan kendaraan listrik lagi yang jadi ‘jagoannya’ melainkan minuman beralkohol.

Ini awalnya adalah lelucon yang sebelumnya diutarakan sang CEO Elon Musk. Namun kini bisnis tequila milik Tesla, jadi nyata, dengan nama Tesla Tequila.

Mengutip Techcruch, minuman ini dikemas dalam botol kaca buatan tangan, berbentuk simbol muatan listrik atau petir. Satu botol minuman ini harganya US$ 250 atau setara dengan Rp 3,5 juta.

Tesla Tequila (Tesla.com)Foto: Tesla Tequila (Tesla.com)
Tesla Tequila (Tesla.com)

Namun saat ini, penjualan Tesla Tequila, hanya tersedia di Amerika Serikat (AS). Minuman ini juga hanya dapat dikirim ke negara bagian yang mengizinkan pengiriman alkohol.

Sebenarnya publik figur memproduksi minuman beralkohol bukan hal baru, khususnya Tequila. Aktor Hollywood George Clooney misalnya membuat Casamigos yang kemudian diakuisisi Diageo dengan nilai perusahaan US$ 1 miliar.

Sebelumnya, lelucon Tequila dari Tesla pertama kali dilontarkan musk di April 2018. Ketika itu Musk men-tweet foto dirinya pingsan di depan Tesla Model 3 dikelilingi oleh botol ‘Teslaquilla’.

Editor : Aron
Sumber : cnbcindonesia