JAKARTA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Wishnutama Kusubandio menyatakan bahwa wisatawan masih mengeluhkan tingginya harga tiket pesawat. Dirinya pun mengamini bila harga tiket pesawat memang masih mahal.

“Ya memang kenyataannya begitu (tiket mahal), wajar aja kalau wisatawan mengeluh. Masih ada keluhan memang,” kata Wishnutama usai rapat Danau Toba di Kantor Kemenko Maritim dan Investasi, Jakarta Pusat, Senin (23/12/2019).

detikcom pun melakukan penelusuran harga tiket pesawat di salah satu biro perjalanan online (online travel agent/OTA), Traveloka pada pukul 11.30 WIB. Pengecekan dilakukan terhadap harga tiket paling murah untuk jadwal 28 Desember 2019. Yang jadi patokan adalah pesawat berbiaya murah (low cost carrier/LCC).

Untuk penerbangan Jakarta-Surabaya yang paling murah adalah Lion Air Rp 840 ribu, sedangkan rute sebaliknya adalah Lion Air Rp 800.100.

Selanjutnya untuk penerbangan Jakarta-Yogyakarta yang termurah adalah Lion Air Rp 629.900, sedangkan rute sebaliknya adalah Lion Air Rp 567.600.

Kemudian untuk penerbangan Jakarta-Bali yang termurah adalah Lion Air Rp 1.407.600, sedangkan rute sebaliknya adalah Lion Air Rp 1.031.200.

Lalu untuk penerbangan Jakarta-Medan yang termurah adalah Lion Air Rp 1.751.900, sedangkan rute sebaliknya adalah Lion Air Rp 1.188.500.

Editor: PARNA
Sumber: detikfinance