Mumbai – Pria India ditahan setelah mencoba menaiki pesawat dengan tiket palsu. Dia ingin menyusul terbang anak dan istrinya.

Melansir Hindustantimes, Senin (28/2/2024), warga India yang berdomisili di Goregaon ditahan pada Selasa (20/2/2024). Pria itu tertangkap basah mencoba menaiki penerbangan menuju Goa, India, dengan tiket palsu di Bandara Internasional Chhatrapati Shivaji Maharaj (CSMIA).

Polisi kemudian mengidentifikasi pria tersebut bernama Dinesh Choudhary (32). Awalnya, ia pergi ke bandara untuk mengantar istri dan putranya yang terbang Selasa pagi ke Prayagraj. Setelahnya, ia memasuki bandara melalui gerbang keberangkatan alih-alih pulang.

“Petugas keamanan di bandara mengatakan kepada kami bahwa seorang pekerja maskapai penerbangan membawa Choudhary kepada mereka sekitar pukul 11.00 pada hari Selasa. Mereka mengatakan ada beberapa masalah dengan tiketnya, jadi mereka tidak mengizinkannya untuk naik dan meminta dia untuk dikawal keluar dari bandara,” kata seorang pejabat dari kepolisian Sahar.

Saat keamanan bandara meminta pria itu menunjukkan tiketnya, ia menyerahkan salinan tiket di handphonenya. Tiket dalam gambar itu tampak asli, tetapi tidak memiliki kode QR seperti umumnya tiket saat ini.

Selain itu, yang membuat petugas semakin curiga adalah ia tidak membawa bagasi dalam upaya penerbangannya.

“Hal ini membuat petugas keamanan curiga, dan mereka mulai bertanya tentang perjalanannya. Dia juga tidak membawa bagasi. Ketika ditanya tentang hal itu, dia mengatakan seorang temannya yang lain berada di penerbangan yang sama dan telah membawa kopernya,” ujar petugas tersebut.

Dia menambahkan terdakwa kemudian diminta untuk menunjukkan tiket temannya atau memberikan informasi mereka untuk diperiksa ulang dengan pihak maskapai. Tiket yang ia tunjukkan ke petugas adalah tiket istri dan putranya untuk penerbangan ke Prayagraj, yang telah berangkat beberapa jam yang lalu.

“Mereka juga mempertanyakan bagaimana ia menyerahkan kopernya kepada orang-orang yang melakukan perjalanan ke Prayagraj, sementara ia sedang menuju ke Goa. Dia tidak memiliki penjelasan yang memuaskan,” kata petugas tersebut.

Akhirnya, petugas bandara memeriksa rekaman CCTV dan menemukan bahwa Choudhary telah memasuki bandara melalui gerbang keberangkatan dan mengikuti beberapa anggota kru. Dia diduga memalsukan tiket di ponselnya dengan informasi penerbangan yang dia lihat di gerbang keberangkatan.

“Meskipun telah mencari informasi penumpang di sistem mereka, mereka tidak menemukan pemesanan yang cocok,” kata petugas tersebut. Oleh karena itu, pihak maskapai memutuskan untuk tidak mengizinkannya naik ke pesawat dan menyerahkannya ke petugas berwenang.

Naas, selain tidak dapat menyusul istri dan anaknya, aksi coba-coba tersebut membawa Chaudhary kepada tindakan hukum. Ia dijerat dengan pasal 420 (kecurangan dan ketidakjujuran), 465 (pemalsuan), 468 (pemalsuan dengan tujuan menipu) dan 471 (menggunakan dokumen palsu sebagai dokumen asli) dari KUHP India.

Editor: PARNA
Sumber: detik.com