Cara mengetahui love language seseorang ternyata tidak melulu harus melakukan tes khusus.

Soalnya, ada beberapa cara mudah untuk mengetahui love language seseorang, pasangan, bahkan bisa juga untuk mengidentifikasi diri sendiri.

Love language atau bahasa cinta adalah cara mengekspresikan rasa cinta kepada orang lain. Love language juga bisa menggambarkan apa yang dibutuhkan saat menerima cinta dari orang lain.

Konsep bahasa cinta ini pertama diperkenalkan dalam sebuah buku karya Gary Chapman pada 1992, berjudul The Five Love Languages: How to Express Heartfelt Commitment to Your Mate.

Dalam bukunya, Chapman menyebut bahwa ada lima macam bahasa cinta yang umum dimiliki manusia.

Macam-Macam Love Language
Lima macam love language yang ada dalam diri manusia ada lima, yaitu act of service, words of affirmation, quality time, physical touch, dan receiving gift. Simak penjelasannya.

1. Act of service
Act of service adalah love language yang ditunjukkan dengan cara memberi suatu tindakan atau melayani secara spontan, tanpa pamrih atau sukarela, dan atas dasar inisiatif sendiri.

Contoh love language act of service: suka membantu tanpa perlu disuruh, merasa senang jika menolong orang lain, tidak peduli timbal-balik setelah membantu.

2. Words of affirmation
Love language words of affirmation adalah bahasa cinta yang berupa untaian kalimat atau kata-kata cinta dan kasih sayang sebagai bentuk penegasan bahwa kamu menyayanginya.

Contoh love language word of affirmation: suka mengatakan pujian atau ungkapan cinta seperti aku sayang kamu, aku bangga sama kamu, kamu itu istimewa, pokoknya kamu hebat dan sebagainya.

3. Quality time
Quality time adalah love language yang ditunjukkan dalam bentuk menghabiskan waktu bersama orang-orang tersayang secara berkualitas.

Contoh love language quality time: senang pergi berlibur dengan pasangan, selalu meluangkan waktu untuk mengobrol sebelum tidur dengan anak atau pasangan, pergi menonton.

4. Physical touch
Physical touch adalah love language yang mengekspresikan cinta melalui sentuhan atau kedekatan fisik dengan pasangan.

Contoh love language physical touch: memberikan pelukan setiap kali bertemu atau berpisah, mencium pasangan, selalu bergandengan tangan atau merangkul, mengutamakan seks dengan pasangan.

5. Receiving gift
Receiving gift adalah love language yang memperlihatkan rasa cintanya dengan memberikan atau menerima hadiah atau kejutan lainnya. Dengan ini, mereka merasa dihargai, diingat, dan disayang.

Contoh love language receiving gift seperti memberikan kado, memberikan kejutan, menyiapkan bingkisan, dan sebagainya.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut cara mengetahui love language seseorang dengan mudah tanpa perlu tes.

1. Perhatikan sikapnya
Cara pertama mengetahui love language seseorang yaitu dengan memperhatikan sikapnya kepadamu, termasuk kepada orang lain atau lingkungan sekitar.

Dengan melihat langsung cara bersikap seseorang terhadap orang lain, kamu jadi bisa mengindentifikasi love language dalam diri mereka.

Namun cara ini bisa saja tidak akurat apabila kamu kurang mengenal karakter orang tersebut. Sebab ada kemungkinan apa yang dilakukannya itu bersifat terpaksa dan bukan atas dorongan diri sendiri.

2. Cobalah mengenal seseorang lebih dekat
Cara kedua mengetahui love language seseorang adalah dengan mengenal karakternya lebih dekat atau mengakrabkan diri.

Ketika kita punya hubungan dekat dengan seseorang, love language mereka itu akan terlihat dengan sendirinya dari kebiasaan-kebiasaan yang ditunjukkan oleh mereka secara langsung.

Misalnya, jika pasanganmu suka memberi hadiah tanpa ada momen tertentu, kemungkinan bahasa cintanya adalah tipe receiving gift.

Atau jika si dia tak pernah absen memberi ucapan semangat dan tidak pernah merendahkan dirimu, berarti pasangamu adalah tipe words of affirmation.

3. Amati dan renungkan perilaku mereka
Coba renungkan kembali cara pasangan mengungkapkan cintanya kepada kamu maupun orang lain.

Sebab, sering kali orang akan menunjukkan cinta dengan cara yang juga mereka sukai dan mungkin mengharapkan hal yang sama sebagai balasannya.

4. Menanyakan secara langsung
Cara untuk mengetahui love language seseorang yakni dengan menanyakan langsung. Ajak pasangan untuk berkomunikasi secara terbuka tentang bagaimana mereka dapat merasa dicintai dan dihargai.

Kamu bisa menanyakan love language mereka dalam keadaan sedang santai atau saat berdiskusi ringan.

Dengan begitu mereka merasa nyaman dan leluasa ketika harus menjelaskan kecenderungan love language dalam dirinya.

Itulah cara mengetahui love language seseorang yang bisa kamu terapkan.

Editor: PARNA

Sumber: cnnindonesia.com