Pesawat Scoot Airlines (Scoot airlines)

Maskapai Scoot melaporkan salah satu penerbangannya ke Bali kembali ke bandara asal. Menurut laporan, ada asap di kabin penumpang!

Dilansir dari The Strait Times pada Kamis (2/5), Scoot dengan nomor penerbangan TR280 rute Singapura-Bali lepas landas pukul 07.33 waktu setempat. Pesawat itu kembali ke Bandara Changi pada pukul 08.27 pada 30 April.

Maskapai ini menolak untuk mengungkapkan penyebab asap atau jumlah penumpang yang terkena dampaknya. Menurut situs pelacakan FlightAware, pesawat itu berjenis Boeing 787.

Penerbangan itu awalnya dijadwalkan meninggalkan Singapura pada pukul 07.50 waktu setempat dan tiba di Bali pukul 10.00 WITa.

Sebagai kompensasi, penumpang diberi voucher makan dan diterbangkan kembali pukul 12.40 dengan waktu tiba 15.00 WITa.

Juru bicara maskapai tersebut meminta maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi pada penumpang.

“Scoot dengan tulus meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Keselamatan pelanggan dan kru kami adalah prioritas utama kami, dan kami akan terus memberikan bantuan kepada pelanggan yang terkena dampak jika diperlukan.”

Sebelumnya, penerbangan Scoot juga pernah mengalami masalah teknis. Penerbangan yang terjadwal dari Bangkok ke Singapura, terpaksa kembali ke Thailand.

Editor: PARNA
Sumber: detik.com