Ada beberapa cara menghitung IMT yang bisa dilakukan untuk mendapatkan tubuh yang sehat. Tubuh yang sehat umumnya merupakan tubuh yang mendapatkan asupan gizi yang cukup. Salah satu cara untuk mengetahui kecukupan gizi pada tubuh yaitu dengan menghitung IMT (Indeks Massa Tubuh) atau BMI (Body Mass Index) secara tepat.

Memiliki berat badan yang ideal merupakan tanda bahwa tubuh sudah mendapatkan gizi yang optimal. Indeks massa tubuh merupakan barometer standar yang dapat menentukan siapa saja yang masuk dalam golongan berat badan sehat dan tidak sehat. IMT umumnya dihitung dengan membagi berat badan dalam kilogram dengan tinggi badan dalam meter kuadrat. Hasilnya dinyatakan dalam kg/m2 (kilogram per meter persegi).

Rumus untuk menghitung IMT yakni:

IMT = berat badan (kg) : (tinggi badan (m) x tinggi badan (m))

Setelah mendapatkan hasil, bandingkanlah angka IMT dengan kategori berat badan di bawah ini:

Kurang dari 17,0 termasuk dalam kategori kurus tingkat berat
17,0-18,4 termasuk dalam kategori kurus tingkat ringan
18,5-25,0 termasuk dalam kategori normal
25,1-27,0 termasuk dalam kategori gemuk tingkat ringan
Di atas 27 termasuk dalam kategori gemuk tingkat berat

Berikut Cara Menghitung IMT
Beberapa cara menghitung IMT di bawah ini disesuaikan berdasarkan kelompok usia.

1. Cara menghitung IMT Bayi Usia 1-6 Bulan
Cara menghitung IMT pada bayi usia 1-6 bulan yaitu dengan menjumlahkan berat badan lahir dalam satuan gram dengan usia bayi yang dikalikan 600 gram. Berikut ini rumus lengkapnya:

IMT = Berat Badan Lahir (gr) + (Usia x 600 gram)

2. Cara Menghitung IMT Bayi Usia 7-12 Bulan
Pada bayi usia 7-12 bulan, cara menghitung IMT-nya yaitu dengan menjumlahkan berat badan lahir dalam satuan gram dengan usia yang dikalikan 500 gram. Berikut ini rumus lengkapnya:

IMT = Berat Badan Lahir (gr) + (Usia x 500 gram)

3. Cara Menghitung IMT Anak Usia 1-5 Tahun
Bila pada bayi diperlukan berat badan lahir, maka pada anak diperlukan usia dalam tahun dan bulan. Cara menghitung IMT pada anak usia 1-5 tahun bisa dengan menjumlahkan dua kali usia dalam tahun dan bulan dengan angka 8 atau dengan rumus berikut:

IMT = 2n + 8

n merupakan usia dalam tahun dan bulan. Sebagai contoh, jika usia anak 16 bulan, maka ditulis 1,4 yang dibaca 1 tahun 4 bulan.

4. Cara Menghitung IMT Dewasa
Pada usia dewasa, cara menghitung IMT dapat dilakukan dengan membagi berat badan dalam kilogram dengan tinggi badan dalam meter kuadrat atau dengan rumus berikut:

IMT = Berat Badan (kg) : (Tinggi Badan (m) x Tinggi Badan (m))

Rumus IMT ini juga bisa digunakan untuk menghitung remaja usia 15 tahun ke atas.

5. Cara Menghitung IMT Pada Ibu Hamil
Berbeda dengan yang lainnya, pada Ibu Hamil cara menghitung IMT dilakukan dengan menghitung IMT sebelum masa kehamilan. Berikut ini rumus lengkapnya:

IMT = -1,2 x IMT + 42

Hasil yang diperoleh ini menjadi rata-rata kenaikan berat badan ideal selama masa kehamilan.

Setelah mengetahui cara menghitung IMT, mulailah menjaga berat tubuh agar tubuh menjadi semakin sehat. Bila sudah mencapai posisi IMT yang ideal, perhatikan pula massa otot dan lingkar pinggang untuk memberikan acuan kesehatan tubuh secara umum.

Editor: ARON
Sumber: detikhealth