Pandemi Covid-19 yang saat ini masih melanda Batam, membuat sektor pariwisata mulai melakukan berbagai inovasi, guna meningkatkan tingkat kunjungan.

Salah satunya seperti yang ditawarkan La Bella Vita Rooftop Bar, satu dari antara fasilitas unggulan yang dimiliki oleh hotel Best Western Premier Panbil, Batam, Kepulauan Riau.

Dengan harga Rp65 ribu kini anak muda Batam, memiliki lokasi nongkrong baru terutama untuk menghabiskan waktu weekend.

Dengan harga terjangkau ini, pihak Best Western Panbil yang merupakan hotel bintang empat, juga khusus mengeluarkan varian menu spesial tersebut dalam tiga hari di akhir pekan.

“Temanya Rooftop Break Package @bwpremierpanbill. Kita mau La Bella Vita bisa menjadi pilihan tempat nongkrong buat anak muda. Makanya menu yang kita paketkan juga disesuaikan dengan selera anak muda,” ujar I Gede Adi Yulyawan selaku Executive Chef BWP Panbil, Senin (27/9/2021).

Adapun Rooftop Break Package ini berlaku setiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu.

Rooftop Break Package menawarkan lima menu bernuansa western berbeda, serta 3 pilihan minuman setiap harinya.

“Hanya dengan Rp65 ribu per orang, para tamu dapat menikmati lima jenis light snack dan juga tiga pilihan minuman,” lanjutnya.

Bagi tamu yang datang juga disuguhkan pemandangan yang menarik dari La Bella Vita.

Terletak di lantai 15 yang merupakan lantai paling puncak dari hotel yang telah beroperasi selama kurang lebih 5 tahun ini, La Bella Vita Rooftop Bar menawarkan kenyamanan fasilitas dan pemandangan hijaunya DAM Duriangkang kepada setiap tamu yang datang.

Sehingga tamu bisa menikmati dua wajah Batam yang berbeda namun sama indahnya, yakni saat di siang hingga malam hari.

“Masa pandemi inikan sudah lama sekali, banyak yang sudah lama tidak nongkrong. Bisa datang ke sini ngemil sambil duduk-duduk lihat pemandangan, foto-foto update story. Kayak anak muda jaman sekarang, apalagi pemandangan dari sini juga instagramable banget,” ucapnya.

Untuk hari Jumat pihaknya menyediakan Cream Caramel Catalana, Fruit Tart, Sliced Chicken and Veggie Sandwich, Chicken Roulade with Vegetables dan Fruit compote serta tiga pilihan minuman yaitu Cappuccino, Hazelnut / Ice Coffee Affogato / Cappuccino Caramel.

Lalu untuk hari Sabtu Our style of Churros, Dark and White Layer Mousse, Potatoes and Chicken Puff, Tori Teriyaki dan Fruit Skewer juga pilihan tiga minuman pilihan yaitu Rainbow Breeze / Black Coffee / Any kind of tea.

Sementara di hari Minggu, menu yang disediakan adalah Mango Tira, Stuffed Croisant, Nibbles Veggie Sandwich, Chicken Katsu dan Fruits Dipping dengan pilihan minuman Coffee Latte / Matcha Green Tea Latte / Hot Cappuccino Caramel.

“Jadi selama tiga hari itu menu juga berubah-ubah. Tapi untuk per paket menu makanannya ada manis dan asin, ada 5 item food per paket, dan itu menu yang anak muda banget. Kayak Churros itukan identik sama anak jaman now, cuma di sini kita buat beda modelnya,” tuturnya.

Rooftop Break Package ini berlaku setiap hari Jumat hingga Minggu mulai pukul 16.00 – 19.00 WIB.

Pemesanan tempat dapat dilakukan melalui Direct Message Instagram @bwpremierpanbil.

Ia menambahkan bagi tamu yang mungkin tidak menyukai kopi atau teh bisa memilih opsi lain untuk beverage yang disediakan.

“Kadangkan ada yang mungkin nggak ngopi atau ngeteh, kita bisa second option seperti juice. Paket ini juga bisa buat take away,” katanya.

Meski Rooftop Break Package terbatas waktu, tamu yang datang bisa menikmati pilihan menu lainnya juga.

Protokol kesehatan tetap diberlakukan juga mulai dari kedatangan tamu di area lobi dengan mewajibkan penggunaan masker selama berada di dalam area hotel, pemakaian hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh hingga aturan physical distancing di La Bella Vita Rooftop Bar.

Diharapkan, tamu dapat merasa nyaman berkunjung ke hotel Best Western Premier Panbil yang telah memenuhi syarat CHSE dari Kemenparekraf dan sertifikasi yang diadakan oleh Best Western Hotel Group / BWHG.

Buka mulai pukul 14.00 – 22.00 WIB setiap hari, La Bella Vita sering dijadikan destinasi tempat makan siang hingga makan malam di Kota Batam.

Editor: WIL