Kopi dan cokelat memiliki karakteristik berbeda dan juga menyimpan beragam manfaat bagi tubuh. Namun, manakah yang lebih sehat di antara kopi dan cokelat?

Selain kopi, cokelat juga bisa dijadikan minuman hangat dan minuman dingin. Keduanya digemari oleh banyak orang karena rasanya yang nikmat.

Tak hanya enak, tapi kopi dan cokelat juga menyimpan beragam nutrisi penting yang dapat memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh. Dilansir dari The Health Site (9/8), ahli gizi Aakriti Arora menyebutkan kalau keduanya mengandung zat antioksidan tinggi dan kaya kafein.

“Keduanya (kopi dan cokelat) memiliki kandungan zat antiosidan yang tinggi dan kaya akan kafein. Keduanya juga menyimpan banyak efek positif untuk kesehatan ketika dikonsumsi dengan tepat,” ungkap ahli gizi Aakriti Arora.

“Kopi meningkatkan energi seseorang karena kandungan kafeinnya yang tinggi. Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa kopi dapat meningkatkan berabgai aspek fungsi otak, termasuk memori, suasana hati, kewaspadaan, hingga fungsi mental secara umum,” ujar Aakriti Arora.Bagi pencinta kopi, jangan hanya minum saja namun kamu juga harus memerhatikan manfaat kopi bagi kesehatan. Karena kopi mengandung kafein yang tinggi, maka bisa membangkitkan energi setelah mengonsumsinya. Kopi juga dapat memberikan manfaat pada fungsi otak.

Kopi juga tinggi zat antioksidan sehingga bisa dikonsumsi secara rutin untuk meningkatkan metabolisme hingga 10 persen dan bisa juga digunakan dalam membantu pembakaran lemak tubuh. Selain kafein dan zat antioksidan, kopi juga mengandung vitamin B kompleks, mangan, dan kalium.

Aakriti Arora juga menjelaskan kandungan dan manfaat yang terdapat pada cokelat. Ia menjelaskan bahwa cokelat adalah makanan lezat yang sering dikonsumsi dengan banyak gula, krim, tepung halus, dan lemak.

Kopi vs Cokelat, dua minuman dengan beragam manfaat kesehatan. Mana yang lebih sehat?Kopi vs Cokelat, dua minuman dengan beragam manfaat kesehatan. Mana yang lebih sehat? Foto: iStock

Arora juga menegaskan kalau cokelat yang sehat adalah cokelat hitam (dark chocolate). Kalau cokelat yang telah dicampurkan beragam gula dan lemak tentu saja manfaatnya tidak akan terasa oleh tubuh.

Cokelat hitam atau dark chocolate diketahui menyimpan beragam manfaat. Cokelat hitam yang rasanya pahit ini kaya akan zat antioksidan, sama halnya dengan kopi. Manfaat cokelat tak hanya dapat memperbaiki suasana hati, tapi juga bisa meningkatkan aliran darah di dalam arteri.

Kopi vs Cokelat, dua minuman dengan beragam manfaat kesehatan. Mana yang lebih sehat?Kopi vs Cokelat, dua minuman dengan beragam manfaat kesehatan. Mana yang lebih sehat? Foto: iStock

Arora juga menambahkan kalau cokelat dapat mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL). Cokelat hitam juga mengandung kafein dan theobromine yang dapat meningkatkan fungsi otak.

Lantas antara kopi dan cokelah manakah yang lebih sehat? Arora menjawab, “Tergantung pada manfaat yang dicari. Kamu bisa memilih salah satunya atau digunakan keduanya. Namun perlu diingat kalau kopi dan cokelat bisa memberikan manfaat sehat kalau dikonsumsi tanpa tambahan gula, krim, atau segala sesuatu yang diproses.”

Editor : Aron
Sumber : detikfood