Pendiri raksasa e-commerce Amazon, Jeff Bezos, resmi mengumumkan dirinya akan melepas jabatan CEO perusahaan. Pengunduran ini ia sampaikan pada Selasa (2/2) waktu AS.
Andy Jassy, pemimpin unit bisnis Amazon Web Services (AWS), bakal mengambil alih peran Bezos sebagai CEO Amazon. Masa transisi peralihan peran pemimpin ini bakal dilakukan pada kuartal ketiga 2021.
“Amazon apa adanya karena penemuan,” kata Bezos dalam pernyataan resmi, seperti dikutip The Guardian. “Jika Anda melakukannya dengan benar, beberapa tahun setelah penemuan mengejutkan, hal baru menjadi normal. Orang bosan. Kebosanan itu adalah pujian terbesar yang dapat diterima seorang inventor. Saat Anda melihat hasil finansial kami, apa yang sebenarnya Anda lihat adalah hasil kumulatif jangka panjang dari penemuan.”
“Sekarang, saya melihat Amazon dalam kondisi paling inventifnya, menjadikannya waktu optimal untuk transisi ini.”
Jeff Bezos Mundur dari Jabatan CEO Amazon (1)
CEO Amazon, Jeff Bezos. Foto: Getty Images/David Ryder
Kabar mengejutkan ini datang setelah Amazon merilis laporan finansial kuartal keempat 2020. Tidak seperti perusahaan lain yang terdampak negatif akibat pandemi virus corona, Amazon justru mencatat rekor penjualan lebih dari 100 miliar dolar AS dalam tiga bulan terakhir tahun lalu.
Jeff Bezos mendirikan Amazon pada 1994. Berawal dari toko buku online, Amazon kini sukses menjadi raksasa e-commerce dengan nilai valuasi sekitar 1,7 triliun dolar AS.
Pria berusia 57 tahun ini juga menjadi salah satu orang terkaya di dunia dengan total kekayaan mencapai 188 miliar dolar AS, menurut Bloomberg Billionaires Index. Ia kalah sugih dibanding Elon Musk, pendiri dan CEO Tesla, yang sukses menyalip Bezos menjadi orang terkaya di dunia dengan kekayaan 190 miliar dolar AS.
Setelah mundur dari Amazon, Bezos akan fokus mengurus bidang di luar bisnis e-commerce, seperti filantropi, proyek luar angkasa, hingga media. Ia mengatakan, transisi ini akan memberikannya waktu dan energi untuk fokus di Day 1 Fund, The Bezos Earth Fund, Blue Origin, The Washington Post, dan kegemaran lainnya.
Editor : Aron
Sumber : kumparan