Pembalap Mercedes Valtteri Bottas muncul sebagai yang tercepat dalam kualifikasi Formula 1 (F1) GP Sakhir di Sirkuit Internasional Bahrain, Minggu (6/12) dini hari WIB.

Bottas mengukir catatan waktu terbaik dengan 53,377 detik saat melahap satu putaran Sirkuit Internasional Bahrain. Ia lebih cepat ketimbang rekan setimnya George Rusell dan pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen.

Russell lebih lambat 0,026 detik dari Bottas. Sedangkan Verstappen terpaut 0,056 detik dari catatan waktu yang diukir Bottas untuk memulai balapan dari posisi ketiga.

Hasil ini membuat Mercedes menempatkan dua pembalapnya yakni Bottas dan Russell di posisi 1 dan 2 saat start. Hasil ini juga terbilang mengesankan untuk Russell yang menggantikan Lewis Hamilton usai positif Covid-19.

Russell baru kali ini turun di sesi kualifikasi bersama Mercedes. Namun, pembalap asal Inggris itu tidak mengalami kendala adaptasi sehingga bisa mengukir catatan waktu yang gemilang di kualifikasi ketiga.

Sementara itu, posisi keempat ditempati pembalap Ferrari Charles Leclerc. Pembalap asal Monako itu akan berada di grid kedua bersama Verstappen.

Leclerc mengukir catatan waktu yang lebih baik ketimbang Sergio Perez dan Daniil Kyvat di sesi kualifikasi ketiga ini. Adapun posisi ke-7 hingga 10 berturut-turut ditempati Daniel Ricciardo, Carlos Sainz, Pierre Gasly, dan Lance Stroll.

Hasil Kualifikasi F1 GP Sakhir

1. Valtteri Bottas 0,5377 detik
2. George Russell +0,026 detik
3. Max Verstappen +0,056 detik
4. Charles Leclerc +0,236 detik
5. Sergio Perez +0,413 detik
6. Daniil Kvyat +0,529 detik
7. Daniel Ricciardo +0,580 detik
8. Carlos Sainz +0,633 detik
9. Pierre Gasly +0,777 detik
10 Lance Stroll +0,823 detik

Editor : Aron
Sumber : cnnindonesia