Kasus penyebaran virus corona tampaknya masih panjang di Batam. Ini terlihat dari perkembangan hari ke hari yang terdampak virus mematikan tersebut. Sampai dengan  Kamis (22/10) kemarin terdapat penambahan yang cukup siginifikan.

Grafiknya melonjak drastis dan tercatat ada 98 kasus baru yang mendekati tiga digit pertambahan kasus secara harian.

Lonjakan kasus ini terhitung 4 kali lipat lebih dibandingkan sehari sebelumnya, yang mencatatkan 21 kasus.

Data Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam merinci 98 kasus baru ini terdiri dari 32 kasus konfirmasi bergejala, 36 kasus tanpa gejala dan 27 kasus konfirmasi kontak.

Jelang akhir pekan III Oktober 2020, terdapat 390 kasus baru. Angka ini meningkat dibandingkan pekan II Oktober sebanyak 222 kasus.

Persebaran kasus Corona tertinggi di Batam secara akumulatif masih dipegang Kecamatan Batam Kota dengan 575 kasus, disusul Sei Beduk 393 kasus dan Sekupang 352 kasus.

Zona merah Corona juga masih mengepung Pulau Batam dan hanya menyisakan Kecamatan Batuampar yang berstatus zona oranye.

Sedangkan zona kuning tersemat di Kecamatan Belakangpadang dan zona hijau tetap disandang Kecamatan Bulang dan Galang.

Secara akumulatif, hingga Jumat (23/10) terdapat 2.390 kasus Corona di Batam. Terdiri dari 476 orang sedang dirawat, 1.849 orang dinyatakan sembuh dan meninggal dunia 65 orang.

 

 

Editor : Aron

Sumber : batamnews