JAKARTA – Dalam memilih sebuah ponsel, tentu ada berbagai hal yang dipertimbangkan salah satunya adalah kapasitas RAM dan ROM. 2 Komponen tersebut berpengaruh pada performa dan juga ketangguhan ponsel. Di atas kertas, RAM dan ROM berpengaruh pada kinerja ponsel agar tak terjadi lag atau macet saat membuka aplikasi.
Spesifikasi dengan RAM dan ROM lega tersebut dimiliki Vivo Y50. Ponsel ini dibekali RAM 8 GB dan ROM 128 GB, yang paling lega di kelasnya. Dengan begitu, Vivo Y50 dapat memaksimalkan kerja pengguna saat membuka aplikasi yang banyak (multitasking). Menyimpan banyak file pun tak perlu khawatir akan cepat penuh.

“Dengan kapasitas RAM dan ROM yang besar, pengguna dapat dengan leluasa menggunakan Vivo Y50 untuk segala aktivitas tanpa khawatir tidak ada ruang untuk aplikasi yang dibutuhkan untuk kegiatan multitasking,” ujar Senior Brand Director vivo Indonesia, Edy Kusuma dalam keterangan
tertulis, Selasa (30/6/2020).

Dengan RAM 8GB yang merupakan RAM terbesar di kelasnya, memungkinkan penggunanya untuk menjalankan berbagai aplikasi dan juga aktivitas pada saat yang sama. Dikombinasikan dengan chipset Qualcomm Snapdragon 665 membuat kinerja Vivo Y50 semakin efisien dan lebih tangguh.

Dengan kapasitas ROM jumbo di kelasnya, Vivo Y50 dikatakan dapat menyimpan kurang lebih 38.000 gambar dengan ukuran 3 MB per file, kurang lebih 20.000 lagu dengan ukuran 5 MB per file, kurang lebih 750 aplikasi dengan ukuran 150 MB per file, dan kurang lebih 100 film HD dengan ukuran 1 GB per file.

Bila dirasa masih kurang lega, memori internal sebesar 128 GB Vivo Y50 juga bisa diperluas dengan dukungan memori eksternal hingga 256 GB yang bakal semakin mendukung penyimpanan banyak file dan dokumen. Pengguna pun tak perlu menghapus file-file lama agar bisa menyimpan file baru.

Vivo Y50

Ketangguhan Vivo Y50 juga didukung dengan baterai berkapasitas sebesar 5.000 mAh yang bakal memberikan pengalaman menggunakan smartphone ini lebih lama. Dengan mengadopsi layar 6,53 inch FHD yang dipadukan dengan Ultra O Screen, Vivo Y50 semakin nyaman digunakan multitasking. Memotret beragam benda untuk keperluan medsos dan pekerjaan pun sudah disokong oleh teknologi AI Quad Camera.

Vivo Y50 hadir dengan 2 pilihan warna yaitu Irish Blue and Starry Black yang bisa didapatkan dengan harga promo Rp 3.499.000 dari harga normal Rp 3.699.000. Vivo Y50 bisa didapatkan secara online maupun offline sejak dari 4 Juni 2020.

Vivo Y50 juga bisa didapatkan melalui pengiriman ‘Layanan Antar ke Rumah’ sehingga konsumen tak perlu mengunjungi Vivo Store. Layanan ini juga telah mematuhi prosedur standar kesehatan dan keselamatan ketika dikemas sampai pesanan tiba di tujuannya. Toko dan promotor Vivo juga dipastikan tetap bersih dan rapi.

Untuk layanan pengiriman ini dan membeli Vivo Y50 dapat mengunjungi www.vivosmartphone.id atau Whatsapp di 081197601111.

Editor: PARNA
Sumber: detikinet