Bagi masyarakat umum, kehidupan sosialita tentu tak seperti kehidupan orang pada umumnya. Hal itu, selain akibat gaya hidupnya yang seringkali mencolok, juga karena media yang seringkali meliput keseharian mereka. Orang jadi ingin tahu dan menaruh perhatian.

Salah satu contoh yang bisa dibahas di sini adalah Chryseis Tan. Putri seorang miliarder Malaysia, hidup Chryseis—tentu saja—penuh dengan kemewahan. Selain itu, Chryseis juga merupakan adik ipar dari seorang pengusaha sukses asal Malaysia, Faisal Nasimuddin.

Di Indonesia, salah satu aktris yang menjadi teman Chryseis adalah Luna Maya. Dikabarkan, keduanya pernah pergi berlibur untuk menikmati keindahan Pulau Dewata itu bersama .

Adapun Chryseis adalah putri dari Vincent Tan Chee Yioun, CEO Berjaya Corp sekaligus pemilik tiga klub sepakbola dunia. Berjaya Corporation merupakan perusahaan yang bergerak di bidang real estate, sepak bola, perhotelan, komunikasi, serta pendidikan. Dikabarkan oleh Majalah Forbes, kekayaan Vincent Tan kini mencapai US$ 820 juta atau sekitar Rp 11 triliun. Di samping itu, Chryseis sendiri merupakan CEO Berjaya Times Square, sebuah mall besar di Kuala Lumpur yang masih berhubungan dengan perusahaan raksasa milik ayahnya.

Keadaan itu tentu membuat Chryseis mendapati keadaan hidup yang serba enak. Di media sosial, ia sering terlihat menjalani hidup yang serba mewah.

booking.jpg

Dilihat dari pernikahannya saja, Chryseis melepas masa lajangnya di The Chateau, sebuah resort mewah berbintang lima yang terletak di Kawasan Bukit Tinggi Pahang, Malaysia. Bangunan yang dimiliki The Chateau sendiri begitu megah dan mirip dengan sebuah istana. Per malam, tarif termurah yang harus dibayar untuk menginap di sana ialah sekitar Rp. 2 juta.

Selain itu, pekerjaan yang sering membuat Chryseis bepergian ke luar negeri membuatnya sering menaiki pesawat. Namun, pesawat yang dinaiki Chryseis adalah pesawat pribadi. Sesekali untuk melepas penat pula, ia sering bepergian untuk travelling dengan menggunakan jet pribadi, helikopter, Rolls Royce, maupun Bentley—yang kesemua itu ialah kendaraan mewah. Di hampir setiap foto yang diunggah ke Instagram, Chryseis juga selalu menyangking tas Hermes yang harganya puluhan juta rupiah.

Meskipun begitu, terlepas dari semua kepemilikannya, Chryseis tak terlalu suka dipanggil Crazy Rich Asian. Kepada banyak orang, ia mengaku lebih suka dijuluki pekerja professional.

Editor: PARNA
Sumber: kumparan