JAKARTA – Mencuci tangan dengan bersih kedengaran seperti hal remeh-temeh. Tapi jangan keliru, langkah sederhana ini terbukti sakti menangkal pelbagai kuman maupun virus yang hendak menginfeksi tubuh. Bahkan, sampai-sampai Kementerian Kesehatan mengeluarkan panduan khusus terkait tahapan mencuci tangan dengan benar.

Apalagi, di tengah merebaknya virus corona jenis baru atau 2019-nCoV di beberapa negara. Indonesia hingga kini memang masih negatif kasus virus corona, namun waspada tetap perlu. Selain menjaga daya tahan tubuh, mencuci tangan juga termasuk hal yang dianjurkan.

Tapi apakah mencuci tangan cukup dengan mengalirkan air ke tangan belaka? Ada sejumlah hal yang perlu Anda perhatikan agar cuci tangan Anda tak sia-sia.

1. Basahi tangan

Basuh tangan dengan air yang bersih dan mengalir selama 20 detik. Jangan gunakan air yang ada di baskom atau kubangan.

2. Gunakan Sabun

Setelah membasahi tangan, gunakan sabun yang mengandung antiseptik. Ini penting, karena tujuan mencuci tangan adalah menghilangkan kuman.

Ingat, sabun yang sekadar wangi atau hanya memiliki kandungan parfum, tak manjur untuk mematikan kuman atau mikroorganisme lain yang menempel di tangan.

3. Telusuri bagian tangan

Jangan lupa gosokkan sabun ke telapak dan punggung tangan. Saat membersihkan tangan, telusuri pula sela-sela jari.

Selain itu jangan lupa bersihkan kuku. Anda bisa menggesekkan ujung-ujung kuku ke telapak tangan secara bergantian, satu sama lain.

4. Bilas dan keringkan

Setelah seluruh tahapan dilakukan, bilas tangan menggunakan air bersih dan mengalir. Setelah itu keringkan menggunakan handuk, tisu atau dianginkan.

Namun jika Anda dalam perjalanan atau daerah terpencil, bisa cukup menggunakan cairan pembersih tangan (hand sanitizer) atau tisu basah. Tapi pastikan keduanya harus mengandung antiseptik.

5. Rutin

Jadikan kebiasaan mencuci tangan dengan sabun sebagai rutinitas. Tak perlu terlalu sering, lakukan saja secara berkala.

Apalagi sehabis menyentuh pelbagai instalasi umum atau setelah menyambangi ruang-ruang publik. Sebab Anda tak pernah tahu di mana virus dan kuman itu menempel. Maka ada baiknya sebelum menyentuh bagian tubuh yang sensitif, pastikan tangan Anda bersih.

Editor: PARNA
Sumber: CNN Indonesia