Vidi Aldiano baru saja menjalani operasi pengangkatan kanker yang diidapnya di salah satu rumah sakit di Singapura pada Jumat (13/12). Pelantun Nuansa Bening ini divonis mengidap kanker ginjal stadium tiga.

Vidi Aldiano pun memohon doa untuk kesembuhannya kepada para penggemar dan warganet. Rupanya Vidi Aldiano bukan satu-satunya artis Indonesia yang melawan ganasnya kanker. Sederet artis ini juga pernah mengidap kanker atau tumor dan berhasil sembuh.

Andien Aisyah

andien.jpg

alah satu artis yang pernah mengidap tumor adalah Andien. Ia divonis mengidap tumor payudara saat duduk di bangku kelas 2 SMA. Usai mengetahui dirinya mengidap tumor, Andien pun memilih untuk menjalani pola hidup sehat. Pada 2002 silam, tumor yang dimilikinya pun akhirnya diangkat.

Pevita Pearce

pevita.jpg

Pevita Pearce juga menjadi salah satu artis yang pernah mengidap tumor. Pevita mengetahui penyakit ini usai melakukan check up dan menemukan ada gumpalan di payudaranya. Pada April 2016 Pevita melakukan pengobatan untuk pengangkatan tumor.

Titiek Puspa

titiek puspa.jpg

Penyanyi senior ini juga pernah divonis kanker pada 2011 di usia 73 tahun. Titiek Puspa sendiri mengidap kanker serviks. Ia pun menjalani beberapa proses pengobatan seperti kemoterapi. Kini Titiek Puspa sudah dinyatakan sembuh dan terbebas dari kanker yang diidapnya tersebut.

Rima Melati

rima melati (1).jpg

Aktris senior ini pernah mengidap kanker karena kebiasaannya merokok sejak remaja. Ia sendiri mengidap kanker payudara pada 1989 silam. Namun kini ia sudah dinyatakan sembuh usai menjalani sejumlah pengobatan di Belanda untuk menghilangkan sel kankernya.

Rachel Amanda

rachel amanda.jpg

Pemain sinetron ‘Candy’ ini pernah mengidap kanker tiroid pada 2014 lalu. Ia pun melakukan pengangkatan sel kanker agar tak menyebar ke bagian tubuh yang lainnya. Pada awalnya Rachel mengalami beberapa gejala seperti jantung berdebar, sering berkeringat hingga penurunan berat badan.

Editor: PARNA
Sumber: kumparan