JAKARTA – “Saya rasa nggak masalah ganti total kalau memang itikad baik ganti total,” kata Erick saat ditemui di Tangerang Selatan, Jumat (6/12/2019).

Menurutnya, Indonesia banyak diisi orang-orang bertalenta. Sehingga tidak sulit jika harus mengganti jajaran direksi dan komisaris Garuda.

“Banyak lah figur-figur bagus. Jangan kayak Indonesia sulit talent,” ucapnya.

Meski demikian Erick mengatakan, tidak hanya Garuda yang menjadi fokusnya. Namun jajaran BUMN-BUMN lain juga akan dirombak jika dirasa memiliki kinerja yang tidak bagus.

“Kalau memang kotor-kotor kita bongkar-bongkar lah. Ini kan amanah yang saya rasa Pak Presiden sudah buat statement terbuka. Bongkar mana BUMN yang selama ini nggak benar,” ujarnya.

Erick menyebut tindakannya bongkar pasang bos-bos BUMN mendapat dukungan positif dari Joko Widodo (Jokowi).

“Tadi beliau (Jokowi) sampaikan positif. Ini memang waktunya kalau memang harus bersih-bersih,” tutupnya.

Editor: PARNA
Sumber: detikfinance