BARCELONA – Lionel Messi mengaku selalu senang jika bisa memenangi trofi Ballon d’Or. Tapi, bagi Messi, award itu tak bisa diraih tanpa bantuan rekan-rekannya.

Messi masih jadi pesepakbola terbaik dunia saat ini bersama Cristiano Ronaldo. Bukti sahih adalah penghargaan Ballon d’Or yang sudah lima kali dimenanginya pada 2009, 2010, 2011, 2012, dan 2015.

Cuma Ronaldo yang bisa menyamai torehan Messi tersebut. Berkat performa apiknya yang konsisten, Messi selalu masuk dalam kandidat peraih Ballon d’Or termasuk tahun ini.

Messi kemudian jadi kandidat terkuat bersama Sadio Mane, Virgil van Dijk, dan Mohamed Salah. Meski cuma memberikan satu gelar untuk Barcelona, Messi tampil luar biasa dengan mencetak lebih dari 50 gol sepanjang musim lalu.

Meski sudah berkali-kali jadi pemenang, Messi rupanya belum bosan dan selalu memandang tinggi Ballon d’Or. Baginya Ballon d’Or adalah wujud kerja keras dia dan rekan-rekan setimnya dalam memberikan prestasi di level klub maupun timnas.

“Penghargaan luar biasa dan boleh jadi yang paling spesial adalah yang pertama,” ujar Messi kepada Otro.

“Award ini bisa diraih dari kerja keras satu tim. Tanpa meraih sukses bersama tim seperti yang sudah kami lakukan selama ini, saya tentu tidak bisa mendapat award seperti ini,” sambungnya.

Editor: PARNA
Sumber: detiksport