JAKARTA – Momen ketika Shaggy memberi nama Scooby-Doo hingga mereka membentuk geng pemecah misteri terungkap dalam trailer perdana film Scoob! yang bakal ditayangkan pada Mei 2020 mendatang.

Di awal trailer yang diunggah di kanal YouTube milik Warner Bros tersebut, Shaggy muda tampak sedang menikmati hotdog saat piknik sendirian di tepi pantai ketika tiba-tiba kehadiran seekor anjing yang mengintip mengagetkannya.

Shaggy pun menawarkan sisa potongan hotdog yang belum ia makan. Pertemanan mereka tampak langsung bersemi.

Namun tiba-tiba, seorang petugas kepolisian datang menghampiri. Ia hendak membawa Scooby-Doo karena saat itu anjing tersebut tak memakai tanda pengenal di lehernya sebagai simbol binatang peliharaan, bukan hewan liar.

“Anjing liar itu harus ikut dengan saya” kata polisi tersebut.

Mempertahankan anjingnya, Shaggy lantas berkilah bahwa Scooby bukan hewan tak bertuan. Sang polisi pun menanyakan nama anjing tersebut.

Panik, Shaggy melihat bungkus makanan ringan yang ada di depannya bertuliskan “Scooby” dan langsung menyebutkan kata itu sebagai nama sang anjing.

Ketika petugas kepolisian itu bertanya nama tengah dan belakang Scooby, Shaggy hanya menjawab, “Dooby” dan “Doo” layaknya lirik lagu pengantar film Scooby-Doo yang ikonik.

Trailer Scoob! tersebut kemudian mengungkap momen ketika Shaggy dan Scooby berkenalan untuk pertama kalinya dengan anggota geng mereka, Fred, Velma, Daphne, saat sedang merayakan Halloween.

Video tersebut pun memperdengarkan suara Zac Efron yang mengisi vokal Fred, Amanda Seyfried sebagai Daphne, dan Gina Rodriguez memerankan Velma. Sementara itu, pengisi suara Shaggy dan Scooby masih ditempati oleh Will Forte dan Frank Welker.

Tak hanya momen pertemuan, trailer itu juga membocorkan secuplik kisah yang akan disuguhkan kepada penonton dalam film Scoob!, yaitu petualangan geng tersebut untuk menyelamatkan Shaggy dan Scooby saat diculik dalam sebuah pesawat misterius.

 

Editor: PARNA

Sumber: CNN Indonesia