Keributan yang terjadi antara Raheem Sterling dan Joe Gomez di laga Liverpool vs Manchester City, Minggu (10/11/2019), berbuntut panjang. Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, memilih untuk menepikan Sterling.

Sterling yang selalu jadi andalan lini serang tak akan ambil bagian saat Inggris melakoni laga kualifikasi Piala Eropa 2020 melawan Montenegro, Jumat (15/11) dini hari WIB, di Wembley Stadium.

Situasi yang tak kondusif pada pemusatan latihan tim di St. George Park adalah alasan kuat mengapa Southgate mengambil keputusan ini. Ia menilai tensi antara Sterling dengan Gomez masih tinggi usai City takluk 1-3 dari Liverpool.”Kami sudah mengambil keputusan untuk tidak memainkan Sterling di pertandingan melawan Montenegro. Salah satu tantangan terbesar bagi kami adalah melebur rivalitas di tim masing-masing saat berada di tim nasional,” kata Southgate dilansir ESPN.

“Sayangnya, tensi dari pertandingan kemarin masih terasa sangat tinggi hingga hari ini,” tuturnya menambahkan.

Federasi Sepak Bola Inggris (FA) pun sudah mengonfirmasi absennya Sterling saat melawan Montenegro. Namun, pemain berusia 24 tahun tersebut akan tetap mengikuti pemusatan latihan dengan skuat karena Inggris masih akan menghadapi Kosovo, Senin (18/11) dini hari WIB.

“Kami mengonfirmasi bahwa Raheem Sterling tidak akan bermain saat Inggris menghadapi Montenegro di Kualifikasi Piala Eropa 2020 karena adanya masalah internal di pemusatan latihan St. George Park. Dia akan tetap bersama skuat,” tulis pernyataan FA.

Laga dengan tensi tinggi antara Liverpool dengan City memang kerap terlihat sepanjang jalannya pertandingan. Terlebih, publik Anfield kerap menyoraki Sterling ketika menguasai bola. Bukan tanpa pasal, Sterling pernah menjadi bagian The Reds.

Sterling sempat terlihat beradu argumen dengan Trent Alexander-Arnold hingga akhirnya terlibat keributan dengan Gomez. Kedua pemain bahkan sampai melakukan aksi saling dorong, sebelum akhirnya dipisahkan oleh rekan-rekannya.

Kendati insiden itu pada akhirnya bikin Southgate kudu menepikan Sterling, sang pelatih menyebut fokus para pemain lain di Inggris tak akan terganggu.

“Saya merasa keputusan yang kami ambil ini adalah langkah tepat. Keputusan sudah diambil dengan kesepakatan dari internal tim. Sangat penting bagi para pemain untuk saling mendukung dan tetap fokus untuk pertandingan nanti,” pungkas Southgate.

 

Editor: PARNA

Sumber: kumparan