JAKARTA – Paduan minuman lemon dan bawang bombay terdengar aneh. Tapi merek minuman Onionade hadir untuk memperkenalkan paduan unik keduanya.
Bawang bombay banyak dipakai sebagai bumbu dapur karena aroma dan rasanya yang khas. Sayangnya jenis bawang ini juga kerap ‘dimusuhi’ karena bisa membuat seseorang menangis usai memotongnya.

Tahun 2016, perusahaan asal Jepang bernama House Foods Group memperkenalkan varian bawang bombay baru, Smile Ball. Jenis bawang ini disebut-sebut tidak bikin seseorang menangis usai memotongnya.

Onionade, Minuman Lemon dengan Paduan Bawang Bombay yang Hits

Sebab senyawa pemicu tangis tersebut sudah dihilangkan. Rasa Smile Ball juga lebih manis dibanding bawang bombay biasa. Smile Ball dijual di banyak supermarket Jepang selama hampir 3 tahun terakhir.

Tak cukup dipasarkan sebagai bawang bombay baru yang tidak bikin nangis dan lebih manis, perusahaan mencari cara unik untuk lebih mempopulerkannya. Dikutip dari Oddity Central (12/11), mereka meluncurkan Onionade.

Sebuah minuman soft drink yang dibuat dengan air, bawang bombay Smile Ball, lemon, dan madu. Minuman ini konon memiliki rasa ‘fruity’ dengan aftertaste lemon yang khas.

Onionade, Minuman Lemon dengan Paduan Bawang Bombay yang Hits
Ada juga yang pernah mencicip Onionade. Mereka mengatakan aromanya seperti bawang bombay, tapi rasanya manis mirip apel. Onionade bisa langsung diminum atau ditambahkan soda dan alkohol hingga menjadi cocktail yang menyegarkan.

Onionade kini tersedia via online di situs penggalangan dana dari Jepang, Makuake. Tanggapan masyarakat akan minuman unik ini ternyata sangat bagus. Baru sehari diluncurkan, kampanye Onionade langsung mencapai 61% dari target yang ditentukan.

 

Editor: PARNA

Sumber: detikfood