Plum dikenal sebagai buah sekaligus camilan yang baik untuk menjaga berat badan. Enggak heran banyak orang –terutama perempuan– menyukai buah keunguan ini untuk dijadikan makanan saat diet. Ada yang dimakan segar, adapula yang dikeringkan lalu dijadikan camilan.

Namun, bukan hanya perempuan yang bisa merasakan manfaat dari mengonsumsi plum. Laki-laki juga bisa mengambil khasiatnya, lho.

Apa saja manfaat plum yang bisa didapatkan oleh laki-laki? Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini.

1. Menjaga kesehatan tulang

Meski osteoporosis kerap menghantui perempuan, namun laki-laki sepatutnya juga menjaga kesehatan tulangnya. Misalnya, dengan mengonsumsi plum yang punya serangkaian nutrisi baik untuk tulang.

Mengutip Ageing Research Reviews, sudah banyak penelitian yang menemukan bahwa plum bisa mencegah osteoporosis dan osteopenia; yang ditandai dengan rendahnya kepadatan tulang. Plum mengandung anti-inflamasi, vitamin K, fosfor, magnesium, kalium, dan mineral lainnya yang baik untuk kesehatan tulang.

2. Melindungi kesehatan jantung

Plum juga punya efek melindungi kesehatan jantung. Ini karena, plum berpotensi mengurangi tekanan darah tinggi, dan kadar kolesterol yang merupakan faktor utama penyakit jantung.

Hal tersebut telah dibuktikan dalam studi yang dipublikasikan Journal of Ayub Medical College. Dalam studi itu menemukan kelompok yang mengonsumsi jus, dan tiga sampai enam buah plum setiap pagi, memiliki tingkat tekanan darah serta kolesterol lebih rendah.

3. Meningkatkan gairah seksual

Menurut British Journal of Nutrition, efek dari plum yang dapat melancarkan peredaran darah ternyata berdampak pada kepuasan seksual.

“Arteri yang jernih adalah jalan menuju kebahagiaan di ranjang, ini karena sirkulasi yang baik mampu meningkatkan gairah,” ujar Robert Fried, Ph.D. dikutip dari Self.

4. Menurunkan risiko diabetes tipe-2

Dalam beberapa jurnal PubMed menemukan, meski karbohidratnya cukup tinggi, namun plum tidak menyebabkan peningkatan kadar gula darah. Ini disebabkan oleh potensinya yang bisa meningkatkan kadar adiponektin –hormon yang berperan dalam pengaturan gula darah.

Selain itu, seratnya juga berperan dalam memperlambat tubuh menyerap karbohidrat setelah makan, sehingga gula darah naik secara bertahap.

5. Menghambat penuaan

Banyak laki-laki yang juga khawatir saat mulai munculnya tanda-tanda penuaan di wajah. Tak perlu khawatir, karena plum mengandung antioksidan dan flavonoid yang berfungsi memaksimalkan proses regenerasi sel sehingga penuaan dapat dicegah.

Jadi, rajin-rajinlah makan buah ini untuk membuat kulit wajah tetap kencang, sehat, dan awet muda.

 

Editor: PAR
Sumber: kumparan