Setelah meluncurkan motor unik Honda Monkey, kabarnya pabrikan berlogo sayap mengepak itu akan memboyong Honda CT 125 di gelaran Tokyo Motor Show Oktober 2019 nanti. Informasi yang berhembus motor unik ini akan menggunakan basis dari Honda Super Cub 125 yang sudah dirilis tahun kemarin.
Ya, tanggal 24 Oktober nanti akan dimanfaatkan oleh Honda untuk meluncurkan banyak motor salah satunya motor bertubuh mungil ini. Sebelumnya jenama Jepang ini sudah lebih dulu meluncurkan ADV150 dan CRF1100L African Twin, motor listrik Honda Gyro E dan Benly E.
“Honda CT 125 dihadirkan sebagai motor konsep yang dikembangkan dari seri Super Cub yang sudah populer di kalangan pelanggan seluruh dunia,” tulis Honda Global dalam keterangan resminya yang dikutip dari situs resmi miliknya, Senin (30/9).
Melansir Visordown, Honda CT 125, adalah motor bebek yang mewarisi karakter legenda Honda CT Hunter Cub. Ya, Hunter Cub memang memiliki aliran motor Trail merupakan model off-road dari Honda Super Cub.
Lebih lanjut, Honda CT 125 hadir dengan desain dan fungsi baru dari Super Cub. Strukturnya dirancang lebih kuat dengan tetap memperhitungkan aspek run through-off road (jalan mulus dan bergelombang). Sementara untuk tampilan eksterior dibuat lebih menarik ala motor garuk tanah.
Secara visual, tampilannya memang boleh dibilang modis berkat knalpot yang diletakkan di atas dengan posisi terbalik. Kemudian headlamp-nya berbentuk bulat kuat dengan nuansa klasik dengan garis pemisah horizontal di bagian tengahnya. Selanjutnya, untuk desain lampu seinnya dibuat mengotak dengan mika berwarna jingga.
Untuk kursinya berjenis single seat mirip Super Cub lengkap dengan rak penyimpanan berbahan stainless di bagian belakang. Di sektor kaki-kaki, suspensi depan berjenis teleskopik dengan perpaduan suspensi belakang berjenis doubleshock pegas kobalt. Agar selaras dengan jenis motornya, ban yang digunakan adalah tipe pacul alias off-road.
Untuk menunjang performa mesin, sistem pengereman sudah menggunakan tipe cakram untuk bagian depan dan belakang. Tak ketinggalan, untuk sektor keamanan juga sudah disematkan sistem pengereman ABS (Anti-lock braking system) pada bagian depan.
Kabarnya Honda CT 125 akan menggendong mesin yang juga dipakai oleh Honda Super Cub 125 yakni 2 klep, 1-Silinder, SOHC berkubikasi 125 cc dengan sistem pendingin udara dan berpengabut injeksi. Mesin tersebut menjanjikan tenaga maksimal 9,2 daya kuda (dk) pada 7.500 rpm dan torsi maksimal 9,79 Nm pada 5.000 rpm.
Apakah Honda CT 125 akan dijual di Indonesia nanti? Kemungkinannya bisa dibilang besar, melihat antusias konsumen terhadap Super Cub 125 dan Monkey 125. Anda tertarik?
Editor: PAR
Sumber: kumparan