Film ‘Jurassic World‘ akan mengikuti jejak film pertamanya, ‘Jurassic Park’, dengan hadir sebagai trilogi. Saat ini, Universal Pictures sedang mempersiapkan film ke-3 ‘Jurassic World’.
Kabar terbaru, tiga pemain asli film yang menceritakan tentang kegagalan taman dinosaurus ini akan kembali. Ya, dilansir Deadline, Sam Neill, Laura Dern, dan Jeff Goldblum akan membintangi film terakhir trilogi ‘Jurassic World’.
Kabar ini juga sudah diumumkan oleh Dern melalui Instagram-nya baru-baru ini. Dia menuliskan kabar tersebut di bagian keterangan foto dirinya dengan sutradara Colin Trevorrow.
“Aku dan temanku, Colin, mengumumkan bahwa pemain orisinal ‘Jurassic Park’ akan kembali di ‘Jurassic World’,” tulis Dern yang juga juga me-mention akun Instagram Sam Neill dan Jeff Goldblum.
Sam Neill adalah pemeran Dr. Alan Grant di ‘Jurassic Park’ dan ‘Jurassic Park III’. Dern juga muncul di film yang sama dengan Neill, dan dia berperan sebagai Dr. Ellie Sattler. Sedangkan Jeff Goldblum berperan sebagai Dr. Ian Malcolm yang menjadi bintang utama ‘The Lost World: Jurassic Park’ dan ‘Jurassic World: Fallen Kingdom’.
Nantinya, ketiga orang ini akan beradu akting dengan Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard yang merupakan dua bintang utama trilogi ‘Jurassic World‘. Pratt bermain sebagai Owen Grady, dan Howard sebagai Claire Dearing.
Colin Trevorrow akan kembali menduduki kursi sutradara. Sebelumnya, dia sempat menggarap ‘Jurassic World’ dan menjadi Executive Producer sekaligus penulis naskah ‘Jurassic World: Fallen Kingdom’.
Selain menjadi sutradara, Trevorrow juga akan menjadi Executive film ke-3 ‘Jurassic World‘ bersama Steven Spielberg, sutradara ‘Jurassic Park’. Nantinya, film tersebut akan mulai diproduksi awal tahun depan.
Film ke-3 ‘Jurassic World‘ diharapkan mampu mengalahkan pendapatan film pertamanya. ‘Jurassic World’ meraup USD 1,6 miliar atau Rp 22,6 triliun dengan budget USD 150 juta atau Rp 2,1 triliun.
Sedangkan film ke-2, ‘Jurassic World: Fallen Kingdom’, meraih sekitar USD 1,3 miliar atau Rp 18,5 triliun dengan budget USD 187 juta atau sekitar Rp 2,6 triliun.
Editor: PAR
Sumber: kumparan