Anak-anak pasti gemar menonton video di YouTube. Banyaknya video membuat anak betah menonton lama-lama. Terkadang kebiasaan itu membuat orang tua khawatir. Karena banyaknya video yang mungkin belum sesuai ditonton anak seusianya.
Memilih konten-konten apa saja yang boleh anak tonton tentu saja perlu, Moms. Agar tontonan anak sesuai dengan usianya serta mengandung muatan yang positif, berikut ada lima di antara channel yang bisa ditonton anak balita.
1. Kok, Bisa?
Video
Anak suka bertanya tentang segala hal, Moms? Semua ensiklopedia dan buku-buku di rumah mungkin sudah dilahap habis olehnya.Coba kenalkan ia pada video-video yang ada di channel Kok, Bisa?
Lewat video-videonya, Kok, Bisa? akan menjawab segala pertanyaan yang ada di pikiran anak-anak. Mulai dari pertanyaan sederhana seperti kenapa hantu itu ada tidak, sampai pertanyaan rumit yang sulit dijelaskan orang tua seperti kapal bisa mengapung. Penyajiannya semakin menarik karena menggunakan ilustrasi dan gambar yang tidak membuat bosan. Cocok buat usia 8 tahun ke atas nih, Moms.
2. Diva The Series
Video
Di channel ini, anak-anak akan disuguhkan tontonan tentang kehidupan Diva sehari-hari. Gadis kecil yang gemar dikuncir dua ini akan mengajak anak-anak mengikuti kesehariannya yang penuh dengan keseruan dan moral cerita yang baik.
Sesuai nama channelnya, Diva The Series merupakan cerita berseries yang ditayangkan lewat video animasi lucu yang menarik ditonton anak-anak. Si kecil seperti sedang menonton kartun saja, Moms. Uniknya, penyajian oleh para tokoh seperti mengenalkan Indonesia, dengan menggunakan bahasa Indonesia yang sedikit kental dengan logat daerah, misalnya.
3. 5 Minutes Crafts Kids
Video
Bila si kecil gemar bereksperimen kreatif, seperti membuat kreasi barang-barang baru dari barang-barang bekas, menggambar tapi menggunakan media yang selama ini mungkin tak terpikirkan, maka channel ini cocok untuknya, Moms. 5 Minutes Crafts Kids menyajikan tips dan trik yang unik, juga kreasi DIY yang mudah dilakukan di rumah, dalam durasi waktu singkat!
 
4. Dongeng Kita
Video
Buat anak mengetahui kekayaan cerita-cerita daerah, seperti asal muasal kota Surabaya, cerita bawang merah bawang putih, lutung kasarung, dan sebagainya lewat channel Dongeng Kita, Moms.
Tak hanya menampilkan dongeng nusantara, channel ini juga memperkenalkan anak tentang baju adat dari masing-masing daerah dengan animasi, diiringi musik budaya dari daerah asalnya. Setelahnya anak bisa menyanyikan lagu daerah itu bersama-sama, karena teks lagu tertulis pada video.
5. The Cincinnati Zoo & Botanical Garden
Ini adalah channel YouTube dari kebun binatang Cincinnati Ohio di Amerika Serikat. Di channel ini, banyak rekaman aksi dari binatang-binatang yang ada di sana. Anak tak hanya dapat belajar mengenal binatang-binatang saja, mereka juga bisa terhibur dengan segala tingkah binatangnya.
Kendati video-video ini cocok ditonton anak, tetap temani mereka selama menonton ya, Moms. Agar mereka tidak terlalu lama menonton video dalam sehari, dan menjadi kecanduan bermain gawai.
 
Editor: PAR
Sumber: kumparan