POJOK BATAM.ID Columbia – Seekor hiu ditelan bulat-bulat oleh wreckfish saat sedang pesta di laut dalam. Kata peneliti, hal ini jarang terjadi.

Seperti dilansir CNN, Minggu (28/7/2019), seperti pepatah lama, ‘Anda adalah apa yang Anda makan’. Kejadian itu diketahui para peneliti yang menjelajahi laut dalam untuk mencari kapal karam sisa Perang Dunia II.

Mereka lalu berbagi video penampakan hiu dimakan ikan wreckfish pada bulan lalu. Adalah Tim Eksplorasi dan Penelitian NOAA Samudera yang merekam hiu lumpur atau dogfish laut dalam sedang berpesta memakan ikan todak atau swordfish.

Lokasinya ada di sekitar 449 meter di bawah permukaan lepas pantai Carolina Selatan, AS. Video itu memperlihatkan setidaknya 11 hiu melahap ikan todak 8 kaki yang baru saja mati.

Kemudian datang kejutan yang lebih besar. Seekor ikan yang dikenal sebagai wreckfish datang dari belakang kendaraan yang dioperasikan jarak jauh para peneliti dan menyambar hiu itu ke dalam mulutnya.

Kejadian Langka, Hiu Ini Dimakan Ikan LainnyaKerumunan hiu lumpur memakan swordfish (CNN)

Hanya menyisakan ekor yang beterbangan di antara bibirnya. Tim NOAA mengatakan adalah hal yang tidak biasa bagi hiu laut berada dalam kelompok kecuali ada banyak makanan di dekatnya.

Peter Auster, seorang ilmuwan dan peneliti senior di Mystic Aquarium dan profesor di University of Connecticut mencoba menganalisisnya. I mengatakan hiu ini mungkin menempuh perjalanan jauh untuk memakan swordfish itu.

“Ketika tersedia makanan dalam jumlah besar, seperti ikan todak seberat lebih dari 113 kilogram, kemampuan untuk mendeteksi dan menemukan makanan, dan kemudian memaksimalkan asupan makanan, adalah kunci untuk pertumbuhan dan kelangsungan hidup,” tulis Auster untuk salah satu catatan misi NOAA.

Seekor ikan wreckfish memakan hiu utuh sementara sekelompok hiu berpesta pora dengan ikan swordfish. Tak ada ruang bagi wreckfish untuk ikut serta dalam pesta itu.

BACA JUGA: Black Piranha, Ikan Paling Mematikan di Dunia

Jadi, wreckfish melakukan apa yang bisa dilakukan dalam situasi itu. Yakni, ia menyergap salah satu hiu yang lebih kecil darinya.

Peristiwa langka ini tentunya mengejutkan para peneliti. Itu juga menimbulkan banyak pertanyaan bagi para peneliti tentang kehidupan di laut dalam.

Editor: HEY
Sumber: CNNIndonesia