Identitas Pelaku Tersebar di Medsos

POJOK BATAM.ID – Satreskrim Polres Bintan bersama jajaran unit Reskrim Polsek Bintan Timur masih memburu pria bernama lengkap Tengku Muhammad Fadli (36), terduga pelaku pencurian di kawasan Kijang, Kecamatan Bintan Timur.

Kasat Reskrim Polres Bintan AKP Yudha Suryawardana menerangkan, tim sedang bekerja untuk mencari tempat terduga pelaku kejahatan itu bersembunyi.

“Masih negatif (belum ketemu), mudah-mudahan segera tertangkap,” kata Yudha, Selasa (2/7/2019) siang.

Identitas mengenai terduga pelaku kejahatan itu diumbar pemilik akun Aderis Abrahem Aderaz di media sosial (medsos) Facebook pada Senin (1/7/2019) sore kemarin.

Akun tersebut memposting foto wajah terduga pelaku lengkap dengan identitas dirinya yang sudah dibagikan 18 kali oleh netizen.

Berikut isi postingannya, ‘Asalamualaikum bagi yang melihat orang ini mohon segera melaporkan ke Polsek Kecamatan Bintan Timur karena melakukan pencurian. Dia warga bina desa wilayah kerja UPTD Puskesmas Sei Lekop. Mohon disebarkan ke instansi kesehatan karena beliau mengalami luka tembak bagian betis kaki kanan dan belum ada tindakan apapun untuk luka tersebut takutnya dia mengunjungi rumah sakit atau puskesmas terdekat’.

Selain itu, akun tersebut juga menginformasikan kondisi terkini wajah Tengku Muhammad Fadli.

“Untuk penampakan muka sekarang beliau tanpa kumis. Dimohon kerjasamanya diucapkan terima kasih,” akhir tulisan akun Aderis. (oxy)

Sumber:Haluankepri